Review Lenovo S5 Dan Alasan Kenapa Anda Harus Membelinya



   Dormatekno.com - Lenovo S5 adalah smartphone mig-range yang diluncurkan pada bulan maret tahun 2018.

Keberadaanya cukup membuat smartphone pesaingnya was - was karena smartphone ini mempunyai keunggulan dalam beberapa hal yang penting.

Premium Build Quality

Tak seperti kebanyakan smartphone di kelasnya yang mengabaikan build quality bagus demi memanagkas biaya produksi, Lenovo justru mampu menghadirkan build quality smartphone yang tak asal - asalan.


Saking bagusnya, feel saat menggenggam Lenovo S5 terasa sangat kokoh dan nyaman persis seperti kita memegang hp di kelas flagship.

Dengan body yang ramping dan bobot yang enteng, Lenovo memberikan sentuhan penting di setiaap sisi smartphone dengan tepian lengkungnya.

Material bodi-nya tebal dan perakitanya solid, membuat smartphone ini terasa sangat rigid.

Ada hal yang saya sayangkan dari bodi-nya, yaitu penutup sim tray-nya yang oblak.

Aspect Ratio Memanjang

Yang kedua adalah aspek rasio layarnya yang sudah memanjang 18:9 tanpa notch.


Kelebihan dari layar tanpa notch adalah lebih nyaman di pandangan mata karena lebih simetris dengan bodinya, walaupun saya belum tentu menjamin kalian 100% akan satu suara dengan saya tapi saya bisa pastikan separuh dari kalian akan setuju dengan saya.

Rear Additional Microphone

Yang ketiga soal lubang microphone tambahan yang letaknya ada di bodi belakang di samping dual kamera utama.


Keberadaan lubang microphone ini sedikit banyak membantu kita buat menangkap suara objek lebih fokus dan jelas saat perekaman video.

Pengalaman Pengguna Yang Mengagumkan

Yang keempat adalah Custom OS-nya bernama ZUI yang punya tampilan antar-muka seperti Android Murni.


Keunikan dari ZUI ada pada fitur U-touchnya yang menawarkan pengoperasian navigation bar lewat gesture yang unik.

Sapu bagian tengah layar dari bawah untuk kembali, sebelah kanan bawah untuk memunculkan quick panel, dari kiri bawah untuk recent apps, dan dari tengah bawah lalu tahan untuk kembali ke home.

USB-C

Yang kelima adalah tipe port USB-nya yang sudah type C.


Dengan USB type C smartphone ini akan punya kecepatan transfer data yang lebih baik, lebih future proof, dan lebih memungkinkan untuk melakukan pengisian yang lebih cepat dengan kepala charger yang berbeda.

Kamera Depan Yang Memukau

Satu lagi yang membuat saya speechless tentang kehebatan smartphone ini adalah hasil tangkapan kamera depan-nya.

Smartphone ini boleh dibilang punya hasil selfie terbaik di kelasnya, salah satu yang terbaik.


Karakter gambarnya jujur dan punya warna yang sangat natural tanpa pemanis seperti smartphone kompetitor.

Tangkapan gambarnya tajam, kontrasnya baik, detil yang baik, dynamic range-nya mengesankan, dan kita bisa langsung mengedit setelah kita menangkap gambarnya.


Bagaimana, tertarik? Cek di Gearbest sekarang dan dapatkan potongan harga spesial.

Muhamad Arip

Superhero-mu | follow @aripcage